Skip to main content

Posts

Showing posts with the label soryar

Wisata Terpopuler di Pulau Biak lengkap dengan peta lokasi

Biak merupakan sebuah pulau kecil di sebelah utara pulau Papua. Pulau Biak mempunyai keindahan alam yang luar biasa. Biak telah menjadi daya tarik agi wisatawan domestik ataupun internasional dengan keindahan pantai dan juga air terjunya. Berikut ini berbagai objek wisata yang sangat populer di Biak. 1. Raja Tiga Jika di wilayah Papua Barat terkenal dengan wisata alam Raja Ampat, maka di Kabupaten Biak memiliki Pulau Raja Tiga dengan pesona yang tak kalah menakjubkan. Terdiri dari gugusan pulau yang berjumlah tiga buah, wisata bahari ini sukses menjadi primadona Biak. Aksesibilitasnya pun juga cukup baik, karena dapat ditempuh dalam waktu sekitar 10-15 menit dari pusat kota. Sesampainya di Pulau Raja Tiga, suguhan pertama yang akan menyambut Anda ialah pemandangan ciamik dimana terdapat tiga pulau yang seolah berhadap hadapan. Bahkan, Anda bisa langsung menikmati keindahan pulau dengan langsung menyebranginya menggunakan perahu. Airnya yang jernih menampakkan kumpulan karang dan ikan y

Pantai Soryar Biak sangat Indah

Berbicara wisata pantai di Biak tidak ada habisnya. Kali ini terdapat wisata pantai yang ramai dikunjungi masyarakat kota biak di akhir pekan yaitu pantai Soryar. Pantai ini sangat dekat dengan pemukiman penduduk. Terletak di desa soryar, Distrik Biak Timur. Dari pusat kota Biak ke pantai soryar dapat di tempuh dalam waktu 30 - 40 menit perjalanan. Lokasi yang sangat dekat dengan kota Biak menjadikan wisata pantai ini sangat ramai dikunjungi setiap hari libur. Untuk tarif parkir motor Rp. 10.000 dan mobil Rp. 20.000. Saat dilokasi terdapat pondok-pondok kecil yang disewakan setiap pondoknya dengan tarif sewa Rp. 50.000. Sobat dapat menyewa pondok tersebut dan bersantai sambil menikmati indahnya pemandangan pantai soryar. Bagi sobat yang senang snorkeling pantai soryar menyajikan pemandangan bawah laut yang sangat indah. Terdapat ikan berbagai macam warna yang menemani sobat snorkeling. Sayang waktu itu saya lupa membawa kamera bawah air, jadi tidak sempat mengabadikan keindahan bawah a

Air terjun Nadi, Kampung Mamoribo Distrik Biak Barat

Salam jumpa kembali sobat. Melanjutkan perjalanan kita kembali sobat, ke berbagai objek wisata yang ada di kab. Biak numfor. kali ini kita berkunjung ke Air terjun yang berada dikampung mamoribo, distrik Biak barat yaitu air terjun Nadi. Perjalanan menuju ke air terjun ini dapat ditempuh menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat. Dari kota Biak, menempuh perjalanan kurang lebih 1.5 Jam. Selama perjalanan sobat dapat menikmati keindahan kampung-kampung yang berada di distrik biak Barat. Untuk dapat sampai ke lokasi air terjun, sobat masih harus berjalan kaki sekitar 5 menit. Sobat dapat memarkirkan kendaraan di sekitar rumah warga dan bisa meminta bantuan penduduk lokal untuk memandu ke lokasi air terjun. Sepanjang perjalanan menuju ke lokasi air  terjun, sobat mesti hati-hati ya, karena jalanan masih tertutup semak-semak dan licin ketika hujan.  Disepanjang perjalanan sobat akan menjumpai aliran sungai yang menjadi jalur dari air terjun nadi. Pemandangan air terjun sungguh sangat