Skip to main content

Posts

Keindahan negeri Dogeng yang berada di Biak, Papua

 Destinasi wisata alam yang berada di kota biak ini merupakan tempat yang wajib sobat kunjungi jika berkunjung ke Biak.  Terkenal dengan sebutan ‘Negeri Dongeng’. Hal tersebut dikarenakan pemandangan yang disajikan seperti tempat peri-peri yang sering diceritakan dalam kumpulan dongeng, mengunjunginya bak berada dalam fantasi. Sobat disajikan dengan pemandangan pepohonan yang ditumbuhi lumut hijau yang sangat indah. Lokasi destinasi tempat wisata ini berada di kampung Urfu, Distrik Yendidori. Terdapat 3 buah telaga di tengah hutan yang rindang. Airnya yang sangat jernih dengan pantulan sinar mentari menambah cantiknya telaga yang menimbulkan kesan tersendiri. Destinasi satu ini sangat viral di media sosial, banyak warga kota biak dan wisatawan yang mulai berkunjung untuk menyaksikan langsung keindahan negeri dongen ini. Saat ini negeri dongeng telah dikelola dengan baik dengan adanya jembatan kayu yang dapat digunakan wisatawan untuk jalan-jalan di sekitar tempat ini tanpa merusak habi
Recent posts

Destinasi wisata Alun-Alun Kota Bandung tahun 2022

Alun-alun kota Bandung tak hanya menjadi daya tarik bagi warga lokal, namun juga digemari oleh masyarakat dari luar daerah. Kota Bandung sendiri memang memiliki daya tarik spesial yang tidak ditemukan di kota-kota lainnya. Di kota ini juga mudah untuk menemukan berbagai tempat wisata menarik yang ampuh menyegarkan pikiran dan menghilangkan penat. Mulai dari wisata alam, wisata kuliner, hingga wisata sejarah hampir semuanya tersedia. Lokasi alun-alun yang terletak di Jl. Asia Afrika sangat dekat dengan beberapa destinasi wisata seperti museum Asia Afrika dan wisata Braga. Alun-Alun Bandung memiliki sejarah yang cukup panjang. Plasa di jantung kota ini sudah berdiri sejak tahun 1811. Bersamaan dengan pengembangan kota di bawah kepemimpinan Bupati Wiranatakusumah II, sang pendiri Kota Bandung. Hingga tahun 2014, areanya masih berwujud taman luas yang memiliki air mancur sebagai salah satu simbol Bandung. Sejak Ridwan Kamil menjadi wali kota, Alun-Alun Bandung mengalami renovasi besar-besa

Perjalanan ke pulau Bromsi dengan menggunakan Kapal Sabuk Nusantara

Sabtu, 12 Maret 2022 kami melakukan perjalanan menggunakan kapal Sabuk Nusantara 63 menuju pulau Bromsi. Rencana ke pulau Bromsi akhirnya dapat kami lakukan setelah bulan Februari kemarin sempat tertunda dikarenakan salah informasi kapal yang kami dapat. Ini merupakan pengalaman pertama kami menggunakan armada kapal Sabuk Nusantara. Kapal ini pengelolaan dilakukan oleh PT. PELNI yang biasanya melayani perjalanan kapal penumpang laut antara pulau-pulau seperti KM. Dobonsolo, K.M Ciremai, K.M Sinabung yang biasa kami sebut dengan kapal putih. Kapal Sabuk Nusantara ini merupakan salah satu armada TOL LAUT yang menghubungkan pulau-pulau kecil. KM. Sabuk Nusantara 63 Untuk tiket kapal ke Bromsi dapat sobat beli  di Kapal langsung sebelum kapal berangkat. Untuk tiketnya sendiri sebesar Rp. 6.500 per orang. Dengan tiket ini kita mendapatkan fasilitas tempat duduk atau kasur. Namun fasilitas ini terbatas sobat. Jika lagi ramai mungkin kita tidak kebagian.  Perjalanan kami ke Bromsi dimulai puk

Keindahan burung Dara Bermahkota Asal Papua ( Mambruk )

Beberapa dari kita mungkin masih ingat dengan ikon uang logam pecahan 25 rupiah waktu itu beredar sekitar tahun 1971, bergambar burung. Burung yang terdapat pada pecahan uang logam tersebut merupakan satwa asal Papua bernama Mambruk, punya julukan burung dara bermahkota. Menurut laman wikipedia Goura, Mambruk, atau Dara mahkota adalah salah satu genus di dalam suku burung merpati Columbidae, yang hanya ditemui di hutan dataran rendah pulau Papua dan beberapa pulau disekitarnya. Genus Goura terdiri dari tiga spesies burung dara mahkota yang hampir serupa dan berukuran besar. Burung-burung dalam genus ini memiliki bulu berwarna biru keabu-abuan dengan jambul berbentuk kipas.  1. Mambruk selatan (Goura scheepmakeri) Mambruk selatan (Goura scheepmakeri) atau Southern Crowned Pigeon adalah jenis Mambruk (Dara Mahkota) adalah merpati darat besar yang menghuni dataran rendah bagian selatan Pulau Papua. Burung ini memiliki bulu berwarna biru-keabu-abuan dengan jambul rumit seperti renda biru,

Cerita Kuskus hewan endemik Papua

Kuskus merupakan mamalia berkantung (Marsupialia) nokturnal termasuk dalam famili Phalangeridae. Ukuran Kuskus diketahui berkisar 15 cm sampai lebih dari 60 cm, namun kuskus berukuran rata-rata cenderung sekitar 45 cm (18 inci). Kuskus juga memiliki cakar yang panjang dan tajam yang membantu kuskus saat bergerak di sekitar pepohonan. Kuskus memiliki bulu yang tebal dan bermacam warna seperti coklat,hitam dan putih.Selain itu kuskus mempunyai ekor yang panjang dan kuat (prehensile) yang berfungsi sebagai alat untuk berpegangan saat berpindah dari satu dahan ke dahan lainnya. Ekor kuskus juga menjadi senjata pertahanan dengan cara mengaitkan ekornya kuat-kuat pada batang atau cabang pohon. Tak disangka hewan sebesar kucing ini punya sejarah menemani manusia di masa lampau. Terlebih sebagai konsumsi sumber protein manusia. Penelitian para arkeolog dan antropolog pada Atlas Obscura menyimpulkan, Kuskus dekat dengan manusia sejak ribuan tahun lalu. Khususnya sebelum sapi, babi, kambing, bah

Sepeda Presiden, Kisah lucu 3 Anak yang Ingin Hadiah Sepeda dari Jokowi

Film Sepeda Presiden terinspirasi dari kegiatan Presiden Jokowi yang kerap kali membagikan sepeda saat kunjungan kerja. Film Sepeda Presiden diperankan oleh anak-anak asli Papua, yaitu Arnol Aner Asmuruf, Elias Fortunatus Padwa, dan Franken Philipus Anthonio Ramandei. Juga turut dibintangi oleh Ariel Tatum, Sita Nursanti, Ian William, dan Joanita Chatarine. Proses syuting film Sepeda Presiden diselesaikan dalam waktu 19 hari di Sorong dan Raja Ampat. Dikutip Kabar Banten dari Instagram @radepa.studio, film Sepeda Presiden akan rilis pada 23 Desember 2021 di bioskop. Sepeda Presiden adalah film komedi keluarga Indonesia karya Garin Nugroho dan Hestu Saputra. Garin Nugroho mengaku sudah berkali-kali mengunjungi Papua dan tidak mengurangi kekagumannya atas keindahan alam di sana.  Garin juga melihat bakat-bakat alami yang ada pada diri anak-anak di Papua, mulai dari bernyanyi, menari hingga akting. "Ini memberi inspirasi besar bagi saya. Papua adalah sebuah sumber spirit, sumber tale

Catatan tahun terakhir di pulau karang panas, Biak

Sedikit berbagi kisah di pulau kecil di sebelah utara pulau Papua yaitu pulau Biak. Biak merupakan pulau yang terbentuk dari karang, hampir 70% tanah di pulau ini merupakan karang. Maka dari itu julukan karang panas melekat dengan pulau ini. Kenapa panas apa karang yang ada di pulau ini panas. Tidak demikian saudara, arti panas pada karang panas karena pada siang hari jika cuaca cerah maka cahaya dari matahari akan dipantulkan oleh bebatuan karang yang berawarna putih yang ada di pulau ini yang menyebabkan kondisi akan terasa panas karena efek cahaya yang terpantul. Bandara Frans Kaisiepo Saya cukup mengenal pulau ini sudah lama, sejak saya dilahirkan tahun 1987 saya tumbuh dan besar dan mengalami beberapa peristiwa yang terjadi di pulau ini. Pulau ini banyak menyimpan sejarah, mulai dari pertempuran pasifik yang terjadi antara Jepang dan Sekutu yang di pimpin Amerika yang menjadi salah satu saksi betapa dasyatnya pentempuran tersebut. Hal ini terlihat dari bekas peninggalan perang ant